Saat ini, tidak banyak orang yang bisa membeli satu Al-Qur’an braile 30 juz lengkap, karena harganya sangat mahal. Padahal banyak sekali santri-santri tunanetra yang semangat belajar Qur’an.
Dengan Al-Qur'an Braille, mereka bisa belajar setiap ayat lebih mudah. Bayangkan, jari-jari mereka dengan khusyuk membaca huruf braile serta suara lantunan Al-Quran memberi ketenangan bagi mereka. Ini adalah impian sederhana yang ingin kita wujudkan bersama.
Insya Allah, setiap sedekah Al-Qur'an braile menjadi investasi amal jariyah yang tak terputus serta menjadi cahaya bagi kita dan para santri di dunia dan akhirat.
Bersama LinkAja Syariah, mari bantu mereka mendapat kesempatan belajar Al-Qur'an sepenuh hati.